Ada terobosan baru dalam pengobatan leukemia, kanker darah yang sulit diobati dan biasanya fatal. Para peneliti di Universitas Pennsylvania, Philadelphia telah memodifikasi secara genetik sistem kekebalan sel T pasien, mengubahnya menjadi sel "pembunuh serial", yang kemudian diarahkan untuk melenyapkan kanker darah.
Gambar sel T pasien yang dimodifikasi (berwana cokelat), seperti terlihat lewat mikroskop. Sel T ini disuntikkan ke pasien setelah kemoterapi standar, dimasukkan pada sel-sel B kanker dalam sumsum tulang, sehingga setiap limfosit T mampu membunuh ribuan
Leukemia limfositik kronis, atau CLL, ditandai dengan peningkatan sel darah putih secara lambat, yang disebut limfosit B. Sel-sel B ini diproduksi oleh sumsum tulang, jaringan spons dalam tulang yang juga memproduksi sel darah merah. Pada akhirnya, sel-sel darah yang sehat terdesak oleh sel-sel B yang berkembang biak, pasien mengalami kerusakan sumsum tulang, dan - tanpa transplantasi sumsum tulang - meninggal.
Transplantasi sumsum tulang yang sehat dari donor telah menjadi satu-satunya pengobatan dan penyembuhan potensial untuk leukemia limfositik kronis. Tetapi, sangat sulit untuk menemukan kecocokan dan banyak penderita CLL meninggal ketika menunggu. Bahkan dengan transplantasi, para ahli mengatakan hanya sekitar setengah dari pasien CLL yang bertahan selama prosedur.
Tiga pasien CLL yang sudah tidak punya pilihan pengobatan lagi dipilih untuk diuji coba di Universitas Pennsylvania. Para peneliti melakukan rekayasa genetika salah satu sel sistem kekebalan mereka, limfosit T, untuk menyerang sel B yang bersifat kanker.
Carl June, guru besar patologi dan obat-obatan laboratorium pada Pusat Kanker Abramson universitas itu dan juga penulis utama penelitian tersebut, mengatakan, "Uji coba yang sebenarnya jauh melebihi dugaan dan perkiraan kami, karena kami mendapati ketiga pasien memiliki respon anti-tumor yang luar biasa dan sejumlah besar sel leukemia telah diberantas di ketiga pasien tersebut."
Dua dari tiga pasien CLL mengalami remisi dari penyakit mereka dan sembuh serta ada perbaikan pada diri pasien ketiga.
Sel T secara genetika dimodifikasi menggunakan virus yang tidak berbahaya, yang membawa antibodi yang disebut reseptor antigen chimeric atau CAR. Antibodi adalah protein sistem kekebalan tubuh yang dihasilkan sebagai tanggapan terhadap infeksi.
CAR direkayasa untuk mengikat protein lain yang disebut CD19 yang muncul pada permukaan limfosit B yang normal.
Para ilmuwan mengatakan sel T yang dimodifikasi, disuntikkan ke pasien setelah kemoterapi standar, dimasukkan pada sel-sel B kanker dalam sumsum tulang, setiap limfosit T mampu membunuh ribuan sel tumor.
Versi terbaru per: 17.08.2011 20:00